Sekdin Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Ngawi selaku narasumber di Forum Perangkat Daerah (PD) Bidang Pendidikan Kabupaten Ngawi Tahun 2025 yang digelar di Rumah Makan Notosuman, Ngawi, Jumat (20/2/2025). (Dok.JurnalMediaNusa)
Ngawi (JurnalMediaNusa) – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Ngawi menggelar Forum Perangkat Daerah (PD) Bidang Pendidikan Tahun 2025 pada Jumat (20/2/2025). Kegiatan yang berlangsung di Rumah Makan Notosuman, Jalan Raya Ngawi–Solo Km 4, Watualang, ini menjadi momentum penting untuk menyelaraskan program pendidikan dengan arah pembangunan daerah.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Ngawi membuka forum tersebut secara resmi. Dalam kesempatan itu, Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Ngawi, Fachrudin, tampil sebagai narasumber utama. Ia menekankan bahwa perencanaan program pendidikan harus berjalan sistematis dan terukur agar selaras dengan kebijakan daerah.
“Perencanaan yang matang menjadi kunci keberhasilan program pendidikan. Selain itu, penyusunan anggaran harus patuh pada regulasi, efisien, dan berorientasi pada kebutuhan riil satuan pendidikan,” jelas Fachrudin di hadapan peserta forum.
Forum PD Pendidikan 2025 bertujuan menyamakan persepsi Indikator Kinerja Utama (IKU) Tahun Anggaran 2025 sekaligus menyelaraskan program perangkat daerah dengan hasil Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan. Melalui forum ini, setiap bidang mematangkan indikator dan target kinerja sesuai tugas dan fungsinya.

Selain itu, forum ini mendorong sinergi antarperangkat daerah agar pelaksanaan prioritas pembangunan pendidikan berjalan optimal. Penyesuaian pendanaan berdasarkan pagu indikatif juga menjadi fokus pembahasan guna memastikan efektivitas penggunaan anggaran.
Kegiatan tersebut diikuti oleh 160 peserta yang berasal dari berbagai unsur, mulai dari koordinator wilayah, pengawas SD, penilik PAUD, K3S, perwakilan kecamatan, kepala SMP negeri dan swasta, hingga unsur teknis di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Ngawi. Perwakilan media dan narasumber turut meramaikan jalannya forum.
Selain Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Ngawi, forum ini juga menghadirkan narasumber dari Inspektorat Kabupaten Ngawi, Badan Keuangan Kabupaten Ngawi, serta Bappeda Kabupaten Ngawi. Para narasumber tersebut memberikan penguatan terkait regulasi, perencanaan, dan penganggaran program pendidikan.
Melalui Forum PD Pendidikan Tahun 2025, pemerintah daerah menargetkan tersusunnya rancangan Rencana Kerja Perangkat Daerah (Renja-PD) Bidang Pendidikan yang memuat kerangka regulasi dan kerangka anggaran. Forum ini juga menetapkan delegasi masyarakat tingkat kabupaten untuk mengikuti Musrenbang RKPD Kabupaten Ngawi.
Adapun outcome yang diharapkan yakni terbangunnya alur perencanaan pembangunan bidang pendidikan yang sistematis, akuntabel, dan berkelanjutan. Untuk mencapai target tersebut, forum dilaksanakan melalui pemaparan materi secara pleno, diskusi panel, praktik pekerjaan, serta evaluasi laporan keuangan Bantuan Operasional Sekolah (BOS).(Adv/DinasPdanKNgawi/Rek)









