Beranda / RAGAM / Penguatan Kaderisasi Jadi Fokus Pertemuan PDI Perjuangan Magetan dengan Kanang

Penguatan Kaderisasi Jadi Fokus Pertemuan PDI Perjuangan Magetan dengan Kanang

Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur Budi Sulistyono (Kanang) berdiskusi dengan pengurus DPC PDI Perjuangan Magetan di Rumah Aspirasi Kanang, Ngawi. (Dok.JurnalMediaNusa)

Ngawi (JurnalMediaNusa) – DPC PDI Perjuangan Kabupaten Magetan memprioritaskan penguatan kaderisasi dan peran partai sebagai solusi persoalan masyarakat dalam pertemuan bersama Wakil Ketua Bidang Keanggotaan dan Organisasi DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, Budi Sulistyono, di Rumah Aspirasi Kanang, Beran, Ngawi, Selasa (7/1/2025).

Dalam forum diskusi tersebut, Kanang (sapaan akrab Budi Sulistyono) mendorong seluruh struktur partai agar tidak hanya bergerak secara administratif. Melainkan juga aktif menyerap dan memperjuangkan aspirasi rakyat di tingkat akar rumput.

Ia menegaskan, kekuatan partai terletak pada kemampuan pengurus dan kader menyerap aspirasi masyarakat, menyuarakannya, dan mengawal kebijakan pro-rakyat.

Menurut Kanang, dinamika politik di daerah, termasuk di Kabupaten Magetan, menuntut soliditas kader dan sinergi lintas struktur kepengurusan. Dengan struktur organisasi yang tertata dan kader yang solid, partai akan mampu menjawab tantangan politik sekaligus menjaga kepercayaan rakyat.

Jajaran pengurus DPC PDI Perjuangan Magetan bersama perwakilan DPD PDI Perjuangan Jawa Timur menggelar diskusi penguatan organisasi dan kaderisasi di Rumah Aspirasi Kanang, Ngawi. (Dok.JurnalMediaNusa)

Selain membahas penataan organisasi, diskusi juga menyoroti pentingnya regenerasi kader melalui pelibatan generasi muda. “PDI Perjuangan perlu menyesuaikan pendekatan kepada kaum muda melalui komunikasi dan pola pikir yang mengikuti perkembangan zaman. Agar PDI Perjuangan tetap relevan dan adaptif,” jelas Kanang.

Sementara itu, Ketua DPC PDI Perjuangan Magetan, Diana Sasa, menyebut pertemuan tersebut sebagai momentum konsolidasi pengurus sekaligus wadah menerima arahan dari senior partai.

“Kepemimpinan partai ke depan harus berjalan secara utuh, tidak berhenti pada struktur, tetapi hadir nyata dalam memperjuangkan aspirasi rakyat,” tegasnya.

Masih menurutnya, DPC PDI Perjuangan Magetan berkomitmen membangun kepemimpinan yang responsif, mampu menyerap aspirasi masyarakat. Dan dapat menerjemahkannya menjadi langkah konkret demi kepentingan publik.(Saa)

Like and Share
Tag:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *