Para rider motor trail menjajal trak Bhayangkara Adventure #2 yang diselengatakan oleh Polresta Blitar bersama Polres Blitar, Minggu (27/7/2025).
Blitar (JurnalMediaNusa) – Para pecinta motor trail bersiap! Polres Blitar Kota bekerja sama dengan Polres Blitar akan kembali menggelar Bhayangkara Adventure #2, sebuah ajang petualangan off-road yang dijadwalkan berlangsung pada Minggu, 27 Juli 2025, di kawasan PIPP Kota Blitar, Jalan Dr. Moh. Hatta No.14, Sentul, Kecamatan Kepanjenkidul.
Kapolres Blitar Kota, AKBP Titus Yudho Uly, mengungkapkan bahwa salah satu atraksi utama dalam gelaran tahun ini adalah Tantangan Tanjakan Berhadiah dengan total hadiah mencapai Rp30 juta. Atraksi ini disebut akan menjadi daya tarik tersendiri bagi para rider dari berbagai daerah.
“Tantangan tanjakan berhadiah Rp30 juta ini kami hadirkan sebagai ajang adu keterampilan sekaligus hiburan ekstrem yang memacu adrenalin. Ini menjadi salah satu sorotan utama Bhayangkara Adventure #2,” ujar AKBP Titus, Selasa (8/7/2025).
Selain tantangan tersebut, panitia juga menyiapkan grand prize menarik, antara lain satu unit mobil Ayla, dua unit motor trail, lima motor listrik, 20 smartphone, dan sejumlah perlengkapan elektronik. Tak hanya itu, ratusan doorprize juga disediakan untuk peserta.

Dengan biaya pendaftaran Rp175 ribu, peserta sudah mendapatkan T-shirt, snack, makan siang, dan ID card.
Acara ini juga akan dimeriahkan hiburan religi bersama Gus Iqdam serta penampilan MC ternama seperti Indie Asta, Hamag Jaksikap, dan Ragel 4.6.8 yang akan memandu jalannya acara dari awal hingga akhir.
Kapolres menambahkan bahwa selain menjadi ajang penyaluran hobi dan adrenalin, kegiatan ini juga bertujuan mempererat hubungan antara masyarakat dan institusi kepolisian.
“Kami berharap event ini mampu memperkuat sinergi antara masyarakat dan kepolisian, serta menjadi sarana rekreasi positif yang turut menggerakkan perekonomian lokal,” tambahnya.
Bagi yang berminat mengikuti, pendaftaran dapat dilakukan langsung di Mapolres Blitar Kota maupun Mapolres Blitar. Ribuan peserta dari berbagai wilayah disebut telah mulai mempersiapkan diri untuk menghadapi lintasan ekstrem dalam ajang bergengsi ini.(Red)