Beranda / RAGAM / Bakesbangpol Ngawi Gelar Sosialisasi Rencana Aksi Bela Negara 2025–2029

Bakesbangpol Ngawi Gelar Sosialisasi Rencana Aksi Bela Negara 2025–2029

Peserta dari berbagai OPD mengikuti Sosialisasi Penyusunan Rencana Aksi Bela Negara 2025–2029 di Command Center Setda Ngawi. (Dok.JurnalMediaNusa)

Ngawi (JurnalMediaNusa) – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Ngawi menggelar Sosialisasi Penyusunan Rencana Aksi Bela Negara Tahun 2025–2029 di Command Center Sekretariat Daerah Ngawi, Selasa (11/11/2025). Kegiatan ini dibuka oleh Wakil Bupati Ngawi, Dwi Rianto Jatmiko, dan diikuti oleh perwakilan dari berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Kepala Bakesbangpol Ngawi, Wahyu Srikuncoro, menjelaskan bahwa kegiatan tersebut menjadi langkah awal dalam penyusunan program bela negara yang lebih terarah dan terpadu di lingkungan pemerintah daerah.

“Sosialisasi ini menjadi sarana koordinasi antar-OPD agar pembinaan kesadaran bela negara dapat berjalan terencana dan berkelanjutan,” ujarnya.

Kegiatan tersebut menghadirkan narasumber dari Bakesbangpol Provinsi Jawa Timur, Dian Puspita Hayunas, STP., MA., serta perwakilan dari Kodim 0805 Ngawi.

Wakil Bupati Ngawi, Dwi Rianto Jatmiko, memberikan sambutan saat membuka Sosialisasi Penyusunan Rencana Aksi Bela Negara 2025–2029 di Command Center Setda Ngawi. (Dok.JurnalMediaNusa)

Sementara itu, Wakil Bupati Ngawi, Dwi Rianto Jatmiko, menegaskan bahwa bela negara merupakan tanggung jawab seluruh warga negara, bukan hanya aparat militer.

“Bela negara bisa diwujudkan dalam berbagai bentuk, mulai dari menanamkan nilai kejujuran, kedisiplinan, hingga menjaga semangat gotong royong di tengah masyarakat,” tuturnya.

Ia juga mendorong sinergi antar-OPD dalam menanamkan nilai-nilai kebangsaan dan bela negara pada setiap program kerja.

“Kegiatan ini diharapkan menjadi awal sinergi lintas sektor dalam memperkuat karakter kebangsaan masyarakat Ngawi,” tambahnya.

Melalui sosialisasi ini, Pemerintah Kabupaten Ngawi menargetkan penyusunan Rencana Aksi Bela Negara 2025–2029 menjadi pedoman bersama dalam memperkuat semangat nasionalisme dan ketahanan daerah di era modern.(Bas)

Like and Share
Tag:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *